Tiap klan terdiri atas 50 anggota dan terdapat 4 peran klan:

Anggota
Saat bergabung/bergabung kembali dengan klan, Anda secara otomatis menjadi anggota klan meskipun sebelumnya memiliki peringkat lebih tinggi di klan yang sama atau klan lain.

Wakil Kapten
Wakil Kapten punya lebih banyak tanggung jawab dibandingkan anggota, namun lebih sedikit dari Kapten dan Presiden. Wakil Kapten bisa:
Menendang anggota dari klan.
Mengundang anggota baru untuk bergabung ke klan.
Menerima permintaan untuk bergabung ke klan.
Beberapa anggota bisa memegang peran ini.

Kapten
Kapten punya tanggung jawab lebih besar dibandingkan Wakil Kapten, namun lebih sedikit dari Presiden. Kapten bisa:
Menendang anggota dan Wakil Kapten dari klan.
Mengundang anggota baru untuk bergabung ke klan.
Menerima permintaan untuk bergabung ke klan.
Mengirim pesan klan.
Mempromosikan siapa saja di klan untuk menjadi Kapten atau Wakil Kapten.
Menurunkan Wakil Kapten menjadi anggota.
Menerima pengaturan klan.
Beberapa anggota bisa memegang peran ini.

Presiden
Presiden klan memiliki tanggung jawab terbanyak dan bisa mengambil keputusan terbanyak. Presiden bisa:
Menendang setiap pemain dari klan, apa pun peran yang mereka miliki.
Mengundang anggota baru ke klan.
Menerima permintaan untuk bergabung ke klan.
Mengirim Pesan Klan
Mempromosikan, menurunkan, atau menendang siapa saja dari klan.
Menerima pengaturan klan.
Hanya satu anggota klan yang bisa menjadi Presiden klan. Pembuat klan akan menjadi Presiden klan secara otomatis.